Jumat, 09 Oktober 2009

Kiat Membuat Konten Yang Bisa Mendongkrak Jumlah Pengunjung Sebuah Blog

Bagi sebagian pemula seperti saya ini mungkin bertanya, gimana sich caranya biar konten alias artikel yang kita buat bisa memikat sehingga dari waktu ke waktu terus bertambah jumlah pengunjung blog kita?

Dari pencarian beberapa referensi dan referensi utama saya yaitu di Forbis milik Joko Susilo didapatkan masukan bahwa ada beberapa hal dasar yang perlu diperhatikan ketika memposting, Yaitu :

1. Memposting secara rutin.
Memposting artikel secara rutin sangat berpengaruh terhadap traffic blog anda. Kenapa? Karena pengunjung selalu ingin mencari hal baru dari blog anda. Mereka haus informasi atau tips yang anda tulis. Mereka membutuhkan pencerahan dari blog anda.
Dengan memposting secara rutin, pengunjung juga tahu seberapa aktif anda dalam mengelola blog. Pengunjung juga tahu kapan sebaiknya harus berkunjung ke blog anda. Kalau anda jarang memposting atau jadwal posting anda tak jelas, pengunjung jadi malas datang. Berulang-ulang mereka datang, yang tampil itu-itu saja. Tak ada yang baru!
Sebaliknya, hindari pula memposting terlalu sering. Sebab hasilnya kurang bagus untuk meningkatkan traffic. Pengunjung jadi keteteran untuk mengikuti perkembangan blog anda. Mereka bisa kehilangan jejak atas apa yang anda sampaikan sebelumnya.
Terlalu sering memposting sama buruk efeknya dengan jarang memposting. Karena itu berhati-hatilah. Baiknya anda buat jadwal dan sampaikan secara jelas kapan anda memposting. Biar pengunjung bisa mengikuti postingan terbaru anda dengan nyaman.
Berapa idealnya? Setiap hari, dua hari sekali, atau seminggu sekali? Sampai sekarang belum ada patokan pasti. Yang penting anda KONSISTEN memposting.
Tentu itu bukan berarti anda bisa memposting sebulan atau bahkan setahun sekali. Tak ada pengunjung yang berminat untuk datang ke blog yang hanya diurusi setahun sekali.
Anda bisa memposting setiap hari. Dua hari sekali atau seminggu sekali juga bisa menjadi pilihan. Kalau di blog ini, 3 sampai 5 posting artikel baru bisa anda temukan setiap minggu.

2. Tampilkan Diri anda
Pengunjung datang ke sebuah blog karena tertarik dengan blog itu. Selain karena isi atau tampilan visual, pengunjung juga tertarik pada anda. Ya ANDA! Setiap mereka tiba di sebuah blog, apalagi jika blognya bisa dibilang bagus, pengunjung pasti bertanya-tanya siapa sih pemilik blog ini? Kayak apa sih orangnya?
Karena itu penting untuk menjelaskan siapa diri anda. Sampaikan diri anda dengan jelas terkait dengan topik blog. Tak usah malu menampilkan foto. Meski wajah tak begitu cakep, tapi setidaknya cukup untuk mengobati rasa penasaran pengunjung.
Dalam posting artikel, pandangan atau pendapat anda tentang sesuatu sangat boleh dimasukkan. Supaya pengunjung juga makin paham jenis manusia seperti apa anda. Sangat mungkin pengunjung memiliki pandangan yang sama dengan anda. Sehingga mereka makin tertarik dengan blog anda.

3. Buat link antar artikel
Ketika membaca sebuah artikel, pengunjung tertarik untuk mencari informasi lebih lanjut. Di situlah peran link menjadi penting. Link antar artikel akan mengantarkan pengunjung untuk mendapatkan informasi lebih komplit tentang hal yang dicari. Adanya link juga membuat pengunjung betah berlama-lama di blog anda. Sehingga akan meningkatkan traffic dan blog anda.
Buat link antar artikel berdasarkan keyword yang dipakai. Kalau anda sedang menulis tentang “cara memposting” misalnya, buat link dengan “kiat-kiat memposting” dan apapun yang terkait dengan posting.
Penting pula diingat, apapun yang anda posting, buat pengunjung senang dengan apa yang anda tampilkan. Bikin mereka betah untuk berlama-lama dan menjelajahi seluruh isi blog anda. Fokuskan semua posting anda untuk memenuhi kebutuhan pengunjung. Karena begitu pengunjung kurang tertarik dengan posting anda, mereka pasti memutuskan tak lagi datang ke blog anda. Akibatnya anda bukan saja kehilangan traffic, tapi juga back link dan bookmark…

Kamis, 08 Oktober 2009

Membuat Blog di Blogger com

Dari sekian banyak pengguna internet, hanya sebagian kecil saja yang mau dan mampu membuat blog.
Ada banyak kepentingan kenapa orang mau bikin blog. Tapi apapun kepentingannya, tapi caranya tetap sama bagaimana alur pembuatan suatu blog. Adapun maksud postingan saya kali ini memberikan sedikit petunjuk sebatas kemampuan yang saya miliki bagaimana alur atau cara membuat suatu blog.

Untuk itu langsung saja pada topik bahasan tentang membuat suatu blog. Dan topik bahasan kali ini bikin blog di Blogger.
Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:

1. Buka situs http://www.blogger.com/.
Setelah halaman terbuka, didalamnya terlihat tulisan "Create a blog in 3 easy steps".
Memang membuat blog cuma 3 langkah mudah:

a. Membuat icon,
b. Memberi nama, dan
c. Memilih tampilan/template

2. Klik tanda panah Creat Your Blog Now.

3. Hasil klik dari langkah ke 2 akan muncul kotak "Creat an Account " langkah satu dari tiga langkah mudah membuat blog (a. membuat icon)
Dibawahnya anda isikan dibaris:
i. Choose a user name ( ini nanti yang akan dipakai pada saat login di www.blogger.com)
ii. Enter a password
Pengisian password harus diingat, nanti akan dipakai saat login di blogger.com
iii. Retrype password (sama persis dengan password baris 2)
iv. Display name
Memberi nama blog yang akan dibuat, misal http://maskartocom.blogspot.com
v. Email Address
vi. Centang dalam kotak "I Accept the Term of Service".
vii. Kliklah tanda panah yang bertuliskan "Continue".

4. Setelah klik continue, akan muncul halaman bertuliskan "Name your blog" langkah kedua dari tiga langkah mudah membuat blog (b. memberi nama)
Dibawahnya anda isikan dibaris:
i. Blog title (judul blog) , misal Maskarto.com
ii. Blog address, misal http://maskartocom.blogspot.com
iii. Word Verification
Anda tinggal mengisikan karakter persis seperti apa yang ditampilkan di baris tersebut.
iv. Selanjutnya kliklah tanda panah bertuliskan "continue"

5. Dihalaman berikutnya muncul tulisan "Choose a template" langkah ketiga dari tiga langkah mudah membuat blog (c. Memilih tampilan/template)
Dihalaman ini anda tinggal memilih satu diantara beberapa pilihan template dan warna yang tersedia. Jika sudah ada pada pilihan anda maka klik kotak panah bertuliskan "Continue".

6. Dihalaman ini anda sudah memiliki blog dan siap untuk mengawali postingan anda
"Your blog has been created"

Mungkin ini saja sudah cukup, jadi sekarang silahkan anda untuk mempraktekannya!
Selamat mencoba semoga berhasil.

Rabu, 07 Oktober 2009

Moment Berbisnis di Internet

Beragam pandangan orang tentang bisnis online. Pernah suatu kali saya bincang-bincang kecil dengan orang tentang bisnis diinternet. Ternyata beragam tanggapan yang saya dapatkan. Ada yang percaya,Ada yang tidak percaya, ada yang kurang begitu paham, ada yang menganggap sebuah penipuan dan masih banyak pendapat lainnya.Tapi kebanyakan dari mereka antara percaya dan tidak.

Dari gambaran tadi berarti dapt kita tarik benang merah bahwa ada peluang sekaligus tantangan bagi kita untuk bisa meyakinkan pada mereka bahwa bisnis diinternet merupakan sesuatu yang nyata dan telah banyak pelaku-pelaku didalamnya yang telah mendapatkan kesuksesan darinya. Ada yang sukses karena konsep2 yang dimilikinya dituangkan dalam bentuk E-Book lalu ia perjual belikan, ada yang punya kemampuan dibidang komputer, kemudian ia perjual belikan jasanya lewat jasa online. dan tentunya masih berjuta ide-ide bisnis lainnya yang bisa kita gali. Tapi janganlah patah semangat, bagi yang mungkin buntet alias buntu tidak punya ide sama sekali, bisa ikutan ko di program program yang ada diinternet seperti Reseller, Affiliate dll.

Jadi tunggu apa lagi, cobalah dari sekarang memulai mengawali berbisnis diinternet, lumayan untuk tambahan penghasilan bagi orang kantoran alias yang punya pekerjaan tetap atau mungkin bagi mereka yang baru lulus sekolah, kuliah tapi masih nganggur.

Bangkitkan semangat dan kreativitas kita semua, sudahilah mimpi-mimpimu mulailah dengan tindakan nyata demi meraih semua impian.

STOP DREAMING STAR ACTION